Just another WordPress.com weblog
Posts filed under 'UncategorizedUncategorized'

Cinta tidak mesti di artikan bahwa kita sayang kepada pacar kita. Cinta dapat berarti bahwa kita sayang kepada Allah, keluarga maupun sahabat kita. Dengan cinta kita dapat memperoleh kasih sayang yang kita inginkan dari orang-orang terdekat kita. Maka dari itu cintailah keluarga, sahabat, dan teman-temanmu
Add comment January 2, 2010


Kupu-kupu memang sebuah makhluk ciptaan tuhan yang sangat cantik.Apalagi ada berbagai macam warna dan bentuk yang sangat menawan hati. so…..!cintailah kupu-kupu dalam hidupmu
Add comment January 1, 2010

Sel Surya Sayap Kupu-kupu
Shanghai-Sayap kupu-kupu tak hanya menginspirasi para seniman yang memuja keindahan corak dan warnanya. Penemuan bahwa sayap kupu-kupu memiliki sisik-sisik yang bertindak sebagai pengumpul tenaga surya kecil juga membuat sejumlah ilmuwan Jepang dan Cina berusaha mendesain sel surya yang jauh lebih efisien.
Dalam studi tersebut, Di Zhang, ilmuwan dari State Key Lab of Metal Matrix Composites Shanghai Jiao Tong University, Shanghai, Cina, bersama timnya mencatat bahwa saat ini para ilmuwan mencari material baru untuk menyempurnakan pengumpulan cahaya semaksimal mungkin dalam sel surya dye-sensitized yang dikenal dengan nama Sel Grätzel, sesuai dengan nama penemunya, Michael Grätzel. Sel ini memiliki efisiensi pengubah cahaya tertinggi di antara sel surya lainnya, setinggi 10 persen.
Perhatian para ilmuwan untuk menemukan material tersebut kini beralih pada sisik-sisik surya mikroskopis pada sayap kupu-kupu. Mereka menggunakan sayap alami kupu-kupu sebagai sebuah cetakan dan membuat salinan kolektor surya dan memindahkan struktur pemanen cahaya tersebut pada sel Grätzel.
Analisis penyerapan spektrum cahaya di bawah panjang gelombang cahaya yang dapat dilihat mengindikasikan bahwa efisiensi pemanenan cahaya fotoanoda pada film struktur sayap kupu-kupu itu lebih tinggi dibandingkan fotoanoda titania normal tanpa biotemplate. “Ini terjadi karena mikrostruktur spesial dan efisiensi sel surya secara keseluruhan dapat ditingkatkan,” kata Di Zhang.
Tes laboratorium memperlihatkan bahwa kolektor surya pada sayap kupu-kupu menyerap cahaya jauh lebih efisien daripada sel surya dye-sensitized konvensional. “Proses fabrikasi ini jauh lebih sederhana dan cepat daripada metode lainnya dan dapat digunakan untuk membuat peralatan bernilai komersial lainnya,” Di Zhang menjelaskan.
Sumber: SCIENCEDAILY/Koran Tempo
Shanghai-Sayap kupu-kupu tak hanya menginspirasi para seniman yang memuja keindahan corak dan warnanya. Penemuan bahwa sayap kupu-kupu memiliki sisik-sisik yang bertindak sebagai pengumpul tenaga surya kecil juga membuat sejumlah ilmuwan Jepang dan Cina berusaha mendesain sel surya yang jauh lebih efisien.
Dalam studi tersebut, Di Zhang, ilmuwan dari State Key Lab of Metal Matrix Composites Shanghai Jiao Tong University, Shanghai, Cina, bersama timnya mencatat bahwa saat ini para ilmuwan mencari material baru untuk menyempurnakan pengumpulan cahaya semaksimal mungkin dalam sel surya dye-sensitized yang dikenal dengan nama Sel Grätzel, sesuai dengan nama penemunya, Michael Grätzel. Sel ini memiliki efisiensi pengubah cahaya tertinggi di antara sel surya lainnya, setinggi 10 persen.
Perhatian para ilmuwan untuk menemukan material tersebut kini beralih pada sisik-sisik surya mikroskopis pada sayap kupu-kupu. Mereka menggunakan sayap alami kupu-kupu sebagai sebuah cetakan dan membuat salinan kolektor surya dan memindahkan struktur pemanen cahaya tersebut pada sel Grätzel.
Analisis penyerapan spektrum cahaya di bawah panjang gelombang cahaya yang dapat dilihat mengindikasikan bahwa efisiensi pemanenan cahaya fotoanoda pada film struktur sayap kupu-kupu itu lebih tinggi dibandingkan fotoanoda titania normal tanpa biotemplate. “Ini terjadi karena mikrostruktur spesial dan efisiensi sel surya secara keseluruhan dapat ditingkatkan,” kata Di Zhang.
Tes laboratorium memperlihatkan bahwa kolektor surya pada sayap kupu-kupu menyerap cahaya jauh lebih efisien daripada sel surya dye-sensitized konvensional. “Proses fabrikasi ini jauh lebih sederhana dan cepat daripada metode lainnya dan dapat digunakan untuk membuat peralatan bernilai komersial lainnya,” Di Zhang menjelaskan.
Sumber: SCIENCEDAILY/Koran Tempo
Add comment January 1, 2010

pengetahuan unik
GAJAH TERHUKUMSetelah dicermati, ternyata gerombolan gajah tidak berhenti dari suara-suara langkah tertentu selama dalam perjalanan berkelompok, akan tetapi apbila telah berpencar maka suara-suara tersebut berhenti. Dan anehnya apabila ada seekor gajah yang melakukan pelanggaran (karena tidak mematuhi peraturan tertentu) berkumpulah para gajah untuk menghakiminya dan diiringi suara-suara yang gaduh, hingga apabila “bentuk hukuman” telah ditentukan, maka suara-suara gaduh tersebut berhenti dengan tiba-tiba, bersamaan dengan itu keluarlah gajah yang menjadi ‘terdakwa’ tersebut untuk hidup menyendiri dan diasingkan oleh gajah-gajah yang lainnya hingga batas yang hanya diketahui oleh mereka.
POLUSI DAN IQ
Polusi udara membuat otak jadi “lemot” alias kurang pintar. Dr. Chris William dari institut pendidikan di London telah meneliti dampak kerusakan lingkungan terhadap kecerdasan anak-anak. Katnya, polusi dan kerusakan lingkungan lainnya telah merusak otak jutaan anak-anak di dunia. Penyebabnya adlah racun PcBs (Polychlorinated Biphenycs Compounds) yang ada di alat-alat elektronik dan akibat radiasi.
ANOREXIA
Adalah penyakit ‘takut gemuk’ yang biasanya menyerang gadis remaja. Penyakit ini diawali dengan diet biasa, namun pengidap terus menerus mengurangi makannya. Mkan dan selera ,akannya semakin sedikit, walau tubuhnya masih gendut dan ia takut gemuk. Dia enggan membuka pakaian di depan orang lain untuk menyambunyikan penyusutan badannya. Guna menghindari paksaan keluarga makn secara normal, dia menyisihkan makan dan membuangnya setelah makan. Para anoretik sering minum obat urus-urus dengan keyakinan keliru bahwa bahwa hal itu bias menurunkan berat badananya. Sementar penurunan berat badan berlangsung berlangsung kebanyakan anorestics berhenti haid. Kulit menjadi layu dan badan tampaaak kurus. Tanpa perwatan, banyak anorektik yang menjadi sangat depresi, dan dalm beberapa kasus bahkan bunuh diri.
UNTA
Ada yang mengtakan bahwa punuk unta yang besar itu mengandung air hingga ia mampu hidup di gurun pasir……yang benar, karena mekanisme tubuh unta irit terhadap air, yakni sebagai brrikut:
1. Tubuhnya mengandung air yang banyak dan tersimpan dalam sel-sel tubuh saja hingga tidak mengalir ke dalam darah.
2. Mampu menampung 25 galon air dalam waktu singkat.
3. Panas badanyya mencapai 93 derajat F pada pagi hari dan 105,3 derajat F pada siang hari, makanya ia tidak berkeringat haingga panas mencapai suhu badannya.
4. Punya bulu-bulu kasar yang melindungunya dari panas.
5. Dan sedikit sekali mengeluarkan air ketika buang hajat.
KEPANG URAT
Inspirasi memeng bisa dating dari mana saja. Seorang ahli bedah dari inggris John Fairclough, misalnya, mendapatkan inspirasi mengaenai teknik baru penyembuhan cedera lutut setelah melihat istrinya mengepang rambut panjang putrinya. Saat itu Fairclough bahwa urat-urat lutut mungakin bisa dikepang sedemikian rupa untuk memperbaiki ikatan tulang sendi pada lutut yang cedera. Lantaran inspirasi itu berasal dari kepang rambut, ahli bedah inipun kemudian sama dengan seorang piñata rambut untuk mengembangkan teknik mengepang yang terdiri dari empat helai urat lutut, tidak tiga seperti kepang rambut.
Menurut Fairclough, para ahli bedah memang sudah biasa menggunakan urat lutut untuk menyembuhkan cedera lutut, tapi dengan teknik kepang, urat lutut itu akan lebih kuat.
MENGUSIR LALAT
Anda pemilik warung yang sering ‘perang’ dengan lalat? Ada cara yang efektif, mudah, insyaallah aman dan yang jelas…..hemat. Masukkan air tawar jernih ke dalam kantong plastik bening. Gantungkan di dekat lalat yang sering berkerumun, dengan posisi agak tinggi. Lalat pun kalang kabut, lantas mabur! Buktikan aja!….
OTAK KUCING
Kucing mempunyai otak kecil yang cukup besar bila di bandingkan dengan ukuran tubuhnya, sehingga kucing bisa bergerak dengan cepat dan keseimbangannya baik. Berbeda dengan stegosaurus yang panjangnya 10 meter tetapi hanya memiliki otak yang tidak lebih besar dari bola golf. Sedangkan manusia, berat otaknya sama dengan seperlima puluh berat tubuhnya, tetapi menggunakan seperlima persediaan energi tubuhnya.
FOTO MATA MERAH
Mengapa bagian mata sebuah obyek foto berwarna merah, jika kita menggunakan lampu kilat (blitz) pada malam hari atau dalam ruang yang tertutup, pupil mata manusia terbuka lebih lebar supaya lebih banyak sinar yang masuk. Apabila sinar lampu blitz jatuh tepat pada pupil mata berlebihan sehingga menampakkan pembuluh-pembuluh darah yang sangat halus. Itulah sebabnya gambar mata yang berwarna merah, hanya terjadi ketika memotret langsung dari arah depan.
IKAN DAN ULAR DOKTER
Di Desa, Kavak pedalaman Turki, terdapat salah satu bukti kemahabesaran Allah. Di Desa itu terdapat sungai bermata aair panas yang berkhasiat dalam penyembuhan ajaib. Airnya 37 derajat C, memiliki antiseptik yang tinggi. Di dalamnya hidup ikan-ikan (menurut teori tidak ada ikan yang hidup dalam air yang bersuhu lebih dari 30 derajat C). Terdiri dari tiga jenis berukuran 2 dan 9 cm. Yang pertama ikan delici, bermulut halus yang bertugas menghaluskan kulit yang sakit. Kedua, ikan pansuman, bermulut lebih besar yang bertugas menghisap darah dari luka. Dan ketiga, ikan imici, bertugas membersihkan luka. Ikan-ikan itu hanya ‘melayani’ pasien yang sakit kulit atau eksim. Ribuan ekor hitam akan mengerubungi kulit yang sakit. Dalam waktu 3 minggu, penyakit kulit akan sembuh total
Di bagian lain sisi sungai juga terdapat ular yang panjangnya kurang lebih 70 cm. Berwarna hijau jeruk dan hanya mengurusi luka-luka gigitan ular dan infeksi jamur ergot. Pasien yang menderita penyakit tersebut akan didatangi ular dalam beberapa menit setelah berebdam di air. Mula-mula ular itu akan mengelilingi luka sampai dua atau tiga kali sebelum menjilat dan menghisap darah. Setelah menerima perlakuan tersebut pasien akan sembuh.
TUJUH AJAIB
George Miller dalam papernya mengatakan bahwa kapasitas menyimpan informasi dari mrmori jangka pendek adalah 7 + 2 butir informasi. Dari penelitiannya rata-rata batas menyimpan butir informasi pada manusia adalah 7 butir. Ada orang yang hanya dapat menyimpan 5 butir, dan ada juga orang lain yang dapat menyimpan informasi sampai 9 butir.
KING PAU
King Pau adalh surat kabar tertua di dunia yang terbit di China sejak tahun 911. Awalnya surat kabar ini muncul tak teratur, tetapi sejak tahun 11350 muncul tetap sebagai majalah mingguan. Empat abad sebelum King Pau terbit, di zaman Romawi sudah dikenal sistem penyiaran berite tertulis, walaupun hanya melalui papan pengumuman Acta Diurna, yang di pasang si tempat ramai di pusat lota Roma.
MAKAN BUAH
Kebiasaan makan buah yang salah mengurangi kandungan vitamin di dalamnya. Seperti buah nanas kandungan vitaminnya justru ada di serat-serat dalamnya, yang biasanya malah kita buang. Sayang khan? Buah mangga, apel, sawo, jambu hendaknya di makan sama kulitnya. Terus, bagaimana kalau buah salak or jeruk? Apa harus kulitnya juga? Ya nggak donk! Cukup selaputnya itu jangan di buang. Konon, selaput pada salak dapat memperkuat usus-usus kita.
JENGGOT
Orang Yunani purba menganggap jenggot sebagai lambing kemudaan, vitalitas serta kesegaran wajah. Lain dengan bangsawan eropa yang memelihara jenggot untuk menutupi dagu yang (mereka anggap) jelek. Raja Henry VII pernah dip rotes oleh para hakim tinggi da pendeta karena memelihara jenggot dengan model yang sama. Di Eropa memelihara jenggot menjadi mode untuk menutupi jiwa yang ragu dan pikiran yang tidak tetap. Tahun 1447 ternyata ada UU pangatur jenggot! Undang-Undang ini diberlakukan untuk memudahkan perbedaan orang Irlandia dengan oarng Inggris. Lepas dari itu semua, pada masa Rasulullah, pemuda-pemuda Islam disunnahkan untuk mencukur kumis dan memelihara jenggot agar dapaat dibedakan dengan kafir Quraisy.
SEMUT MALAS?
Semut ternyata lebih malas di bandingkan manusia, demikian hasil penelitian biologi evolusi di Universitas Erlangan, Jerman. Penelitian tersebut menemukan sesuatu yang menarik dalam kehidupan semut. Ternyata semut melakukan aktivitas selama 5 menit, kemudian istirahat selama setengah jam, begitu seterusnya.
MOBIL TAHUN 1890
Pada tahun 1980, mobil-mobil di Amerika Serikat mengejutkan para pejalan kaki, menakutkan kuda-kuda dan anak-anak. Karena itu, pemerintah daerah Tenessee di Amerika Serikat mengeluarkan peraturan yang mengharusakn pemilik mobil mengungumkan dalam surat kabar, minggu sebelumnya, tentang hari, tanggal, dan pukul berapa dia akan mengendarai mobilnya keluar rumah.
Add comment January 1, 2010

Previous Posts |
Pages
Categories
Links
Meta
Calendar
M | T | W | T | F | S | S |
---|---|---|---|---|---|---|
« Jan | ||||||
1 | 2 | 3 | 4 | 5 | 6 | 7 |
8 | 9 | 10 | 11 | 12 | 13 | 14 |
15 | 16 | 17 | 18 | 19 | 20 | 21 |
22 | 23 | 24 | 25 | 26 | 27 | 28 |
29 | 30 |
Posts by Month
Posts by Category

Tidak ada komentar:
Posting Komentar